SUARASUKABUMI.ID - Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten Sukabumi, M Sodikin membuka seleksi terbuka untuk bergabung dalam tim futsal Kabupaten Sukabumi, Kamis (11/5/23).
"Kami mengundang seluruh pemuda dan pemudi yang mempunyai bakat dan minat dalam bermain futsal untuk bergabung dengan tim futsal Kabupaten Sukabumi," ujar Wakil Ketua II DPRD Kab Sukabumi ini.
"Dan, nantinya mereka di proyeksikan untuk mengikuti kompetisi Asosiasi Futsal Provinsi Jawa Barat atau AFP Jabar, untuk mewakili nama Kabupaten Sukabumi," sambung Sodikin yang juga menjabat Ketua DPD PKS Kab Sukabumi.
Sodikin menjelaskan, pendaftaran peserta, gratis atau tidak dipungut biaya. Dan kegiatan seleksi dilaksanakan pada 13-14 Mei 2023 pukul 08.00 - 15.00 WIB di Double D Futsal.
Adapun syarat dan ketentuannya sebagai berikut :
1. Tahun Kelahiran :
- Putra (2005 - 2006)
- Putri (2002 — 2006)
2. Melampirkan persyaratan :
- Foto Copy Akte Kelahiran
- Foto Copy Ijazah
3. Memakai dresscode :
Putra -Kiper (Hitam) -Pemain (Merah)
Putri - Kiper (Hitam) - Pemain (Putih)
"Mari bersama-sama kita sukseskan futsal Kabupaten Sukabumi dengan mengikuti seleksi ini. Demi mengharumkan nama Sukabumi di tingkat Futsal Jawa Barat," ucap Sodikin.
Ayo para generasi muda yang ingin mengikuti seleksi ini bisa daftarkan segera, karena waktunya sangat terbatas," pungkas Caleg Partai PKS nomor urut 2, DPRD Provinsi Jawa Barat ini.(**)
Artikel Terkait
Peringati Hari Pendidikan Nasional, Sodikin Ajak Masyarakat Kenang dan Teladani Jasa Pahlawan Pendidikan
PKS Kab Sukabumi Jadi Partai Pertama Daftarkan Calegnya, Sodikin: Pemilu 2024 Mesti Cerminkan Suasana Gembira